RSS

DRACULA UNTOLD: Munculnya dracula karena takut dengan kekaisaran Turki

Siapa sangka jika sosok Dracula (dibaca: DRAKULA ) muncul karena dan terkenal karena ketakutan dari penguasa pada jaman itu akan kekalahannya oleh kekaisaran Turki dibawah Sultan Mehmed.

Sosok dracula yang merupakan raja di Transylvania pada awalnya adalah sosok jenderal di salah satu pasukan kekaisaran Turki.Namun karena lelah berperang ia pensiun dan kembali ke tempat asalanya yakni Transylvania dan memerintah disana dengan tetap menyetor upeti kepada Sultan Mehmed setiap waktu. Namun karena hasratnya untuk terus menguasai permukaan bumi Sultan Mehmed meminta 1000 anak kecil kepada Raja transylvania untuk dijadikan pasukan khusus yang dididik dari kecil menjadi prajurit yang pemberani dan tak takut mati. Satu diantara anak yang diminta itu adalah putra mahkota dari Raja Transylvania yang masih anak-anak.
Demi janjinya kepada sang ratu bahwa sang raja Vlad yang diperankan oleh Luke Evan akan selalu melindungi keluarga, termasuk sang anak, maka Vlad berani untuk menentang keinginan dari Sultan Mehmed. Bahkan utusan dari Sultan Mehmed ia bunuh semua.
Walhasil sebuah konsekuensi harus ia hadapi.Yakni berperang dengan Sultan Mehmed dengan pasukannya yang sangat banyak dan terkenal tak takut mati. Sebuah hal yang mustahil untuk menang bagi pasukan Vlad melawan Sultan Mehmed. Hanya satu cara yang mungkin bisa membuatnya berhasil untuk melindungi keluarga dan semua penduduk Transylvania: bersekutu dengan setan penghuni gunung keramat.
Sebagai ganti kekuatan yang tak terhingga, termasuk kekuatan untuk sembuh dari luka, Vlad sang raja Transylvania harus berjuang melawan rasa haus yang sangat terhadap darah. Karena kekalahannya pada raha haus terhadap darah akan membuatnya abadi menjadi seorang Vampir alias Dracula.

Itulah versi dracula alias vampire terbaru pada tahun 2014.


Judul Film: DRACULA UNTOLD.
Publisher: Universal
Genre: Film Aksi, Film Drama, Film kolosal
Tahun Rilis: 2014
Durasi: 1 jam 32 menit
Pemain: Luke Evans

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar: