RSS

Film Komedi: CAST AWAY

Setiap pekerjaan pasti mengandung resiko. Semakin besar bayaran atau gaji yang kita terima maka akan semakin besar pula resiko dari pekerjaan yang akan kita terima.

Chuck (Tom Hanks) punya pekerjaan di bidang pengiriman barang atau kargo yang sudah sangat terkenal; FEDEX. adakah yang tidak tau apa itu FEDEX? Pekerjaan ini menuntutnya untuk selalu berpoindah negara. Sebentar-sebentar ia harus melakukan perjalanan jauh kenegara lain, tentunya dengan pesawat kargo dari tempatnya bekerja. Sampai pada suatu malam pesawat kargo yang sedang ia tumpangi terjebak dalam badai dan harus jatuh ditengah lautan luas.
Semua temannya dalam perjalanan itu tewas. Hanya Tom Hanks yang mampu bertahan. Hanya sebuah pulau kecil yang menjadi harapan hidup satu-satunya ditengah lautan luas itu. Tak ada makanan, tak ada air minum, tak ada dan hal-hal lain yang biasa kita temui dalam kehidupan sehari-hari seperti biasanya. Tak ada kapal ataupun pesawat yang lewat. Sepertinya pulau ini jauh dari rute penerbangan atau pelayaran. Hari berganti bulan dan bulan berganti tahun harus ia lewati dalam kesendirian dengan tetap memutar otak agar bisa bertahan hidup di pulau kecil, terasing dan sendirian. Sebuah jam dan foto kekasihnya yang selama ini menjadi semangatnya agar tetap bertahan hidup dengan berteman sebuah bola dari barang kargo.

CAST AWAY, sebuah film komedi dari 20th Century Fox ini sungguh sangat memukau. Film ini mengajari kita agar tidak mudah menyerah apapun yang terjadi. Karena Tuhan takakan mengubah nasib kita jika kita tak mau berusaha untuk mengubahnya

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar: